Template Blogger Premium DISINI

Macam Macam Ukuran Foto yang Sering Digunakan

Macam Macam Ukuran Foto yang Sering Digunakan
Harap tunggu 0 detik...
Selamat! Link Berhasil Dimuat.
Gulir ke Bawah dan klik Buka Link untuk membuka Link Tujuan
Setiap orang pasti pernah mengambil foto dalam suatu moment. Foto sendiri sekarang bisa diambil dengan mudah karena sudah banyak macam media untuk mengambil foto. Seiring berjalannya waktu peran foto di dunia memang cukup tinggi sehingga banyak kalangan atau perusahaan yang menawarkan berbagai jenis kamera atau peralatan fotografi lainnya yang bisa digunakan untuk mengambil gambar dengan kualitas terbaik. 

Selain untuk mengabadikan sebuah momen peran foto sangat banyak salah satunya sebagai media mengembangkan bakat seseorang dalam dunia fotografi.

Sejarah Berkembangnya Fotografi

Macam Macam Ukuran Foto yang Sering Digunakan

Tidak banyak yang tahu seperti apa asal usul foto itu muncul. Nah, karena mengetahui sejarah dari foto juga penting maka kami akan menjelaskan sejarahnya terlebih dahulu. Menurut sejarah, Dunia fotografi dimulai di tahun sebelum Masehi tepatnya pada abad ke 5.

Ada seorang yang bernama Mo Ti mendapatkan sebuah fenomena dan mengamatinya. Fenomena tersebut terjadi ketika ada sebuah dinding dengan lubang kecil di ruangan yang gelap, dan ternyata hal tersebut mampu memantulkan sebuah pemandangan di luar ruangan secara terbalik.

Dari fenomena tersebut Mo Ti mulai mengembangkan penemuannya. Setelah itu, pada tahun 1611, Johannes Kepler berhasil membuat sebuah desain kamera portable yang terbentuk seperti tenda, dan di dalam tenda ada ruangan yang cukup gelap.

Dari hal tersebut lensa mampu menangkap sebuah gambar yang ada di luar tenda di atas kertas. Penelitian ini semakin dikembangkan dari tahun ke tahun, kemudian pada tahun 1839 foto pertama berhasil diciptakan oleh ilmuwan yang bernama Louis Jacques.

Pada masanya Louis Jacques berhasil menciptakan gambar dari tembaga, dan temuan tersebut dinamakan Daguerreotype. Sebenarnya Louis ingin lebih mengembangkan temuannya akan tetapi pemerintah mengusulkan agar temuannya tersebut dibagikan keseluruh dunia.

Dilanjutkan oleh ilmuwan yang lain dan saling menyambungkan ide, beberapa ilmuwan mulai berhasil mendapatkan bahan yang tepat dijadikan kamera mulai dari lensa, dan pelengkap lainnya. Dimulai dari kamera hitam putih sampai kamera canggih kini dunia menjadi sangat menakjubkan.

Foto atau yang dikenal dengan kamera memiliki berbagai macam jenis dan tangkapan yang dihasilkan sesuai dengan aslinya. Jenis kamera yang sudah ada sekarang ini adalah DSLR, ada juga kamera saku, kamera jam tangan, kamera digital, kamera CCTV, kamera handphone, dan lain-lain.

Apa itu Foto?
Pengertian Foto dan Fotografi

Lalu sebenarnya apa arti dari foto itu sendiri? Pengertian dari sebuah foto adalah sebuah gambar yang dihasilkan oleh sebuah kamera atau alat fotografi lainnya yang bertujuan untuk mengabadikan momen-momen seseorang. Bisa juga diartikan sebagai kata benda yang mengandung arti kata kerja, lebih tepatnya disebut “memfoto”.

Jika pada zaman dahulu mengambil foto sangat jarang dilakukan oleh setiap orang dan hasilnya hanya hitam putih dan hanya diambil ketika ada momen yang sakral, sekarang memfoto bisa dilakukan dengan mudah, kapan saja dan dengan kualitas gambar yang sangat baik. 

Cara yang bisa digunakan untuk mengambil sebuah foto juga sangat mudah, bisa dengan cara minta tolong orang lain atau bisa dengan cara swafoto atau selfie (memoto diri sendiri). Selfie adalah salah satu cara yang sekarang ini sedang populer dilakukan oleh banyak orang di seluruh dunia.

Nah, lambat laun dunia fotografer masuk kedalam dunia bisnis dan siapa saja mampu memperoleh keuntungan darinya. Misalnya saja dengan menjadi fotografer Anda bisa bekerja ketika ada acara pernikahan, acara perusahaan, pesta, prewedding, foto untuk majalah, iklan, film, dan masih banyak lagi.

Berbagai Ukuran Foto Beserta Fungsinya di Dunia Fotografer
Berbagai Ukuran Foto Beserta Fungsinya di Dunia Fotografer

Bagi Anda yang pernah terjun dalam dunia fotografer pasti sedikit banyak sudah memahami mengenai ukuran foto. Pada umumnya standart ukuran foto memakai satuan R, 2R, 3R, sampai dengan 8R. Ketika hendak mencetak foto Anda akan ditanya ukuran berapa yang Anda kehendaki?.
 
Semakin besar angka semakin besar pula ukuran yang foto yang dihasilkan. Ukuran foto dengan satuan R ternyata juga dipakai di mancanegara sehingga sudah cukup mendunia. Nah, agar Anda mengetahui detail dari ukuran R beserta angkanya kami akan menjabarkan besar ukuran dari setiap R dari cm sampai inci. 

  1. 2R = 6 x 9 cm = 2 x 3.5 inci
  2. 3R = 8 x 12 cm = 3.5 x 5 inci  
  3. 4 R = 10 x 15 cm = 4 x 6 inci
  4. 5R = 12 x 17 cm = 5 x 7 inci
  5. 6R = 15 x 20 cm = 6 x 8 inci
  6. 8 R = 20 x 25 cm = 8 x 10 inci
  7. 8R plus = 20 x 30 cm = 8 x 12 inci
  8. 10 R = 25 x 38 cm = 10 x 12 inci
  9. 12 R = 30 x 39 cm = 12 x 15.5 inci
  10. 16 R = 40 x 50 cm = 16 x 20 inci
  11. 20 R = 50 x 60 cm = 20 x 24 inci
  12. 24 R = 60 x 80 cm = 24 x 31.5 inci
  13. 30 R = 75 x 100 = 30 x 40 inci

Nah, dari sekian banyaknya ukuran foto tersebut ternyata memiliki fungsi masing-masing. Agar sesuai dengan yang diinginkan Anda harus mengetahui ukuran mana yang Anda butuhkan. Meskipun banyak ukuran, namun yang sering digunakan oleh masyarakat hanya beberapa ukuran saja, diantaranya adalah :

1. Ukuran Foto 3 x 4
Ukuran yang satu ini tidak tercantum diatas namun memang sering dibutuhkan oleh banyak orang. Fungsi dari ukuran foto 3 x 4 adalah untuk memenuhi dokumen resmi seperti ketika sedang melamar pekerjaan, foto ijazah, foto nikah dan lain sebagainya.

Foto 3 x 4 biasanya dicetak dengan jenis foto resmi karena fungsinya untuk hal yang penting. Pakaian yang digunakan untuk foto resmi 3 x 4 bebas sesuai dengan jenjangnya, misal jika anak sekolah memakai baju seragam jika akan melamar pekerjaan menggunakan pakaian hitam putih dan sebagainya. Background foto 3 x 4 adalah merah atau biru sesuai kebutuhan.

2. Ukuran foto 3R
Dengan ukuran 8 x 12 cm dan 3,5 x 5 inci menjadikan ukuran foto yang satu ini seperti ukuran kartu pos. Ternyata agar hasil foto yang didapatkan bisa maksimal, ketika mencetak foto dengan ukuran 3R gambar yang dicetak minimal berukuran 1051 x 1500 pixel.

Tujuan nya adalah agar ketika foto berhasil dicetak hasilnya tidak pecah dan jelas. Ukuran foto 3 R sering digunakan untuk foto album, foto boot, dan lain sebagainya. Jenis ukuran ini paling sering dipilih banyak orang karena pas dan fleksibel.

3. Ukuran foto 4R
Dengan ukuran 10 x 15 cm dan 4 x 6 inci foto ini juga mengharuskan foto yang akan dicetak berukuran minimal 1205 x 1795 pixel dengan tujuan agar gambar yang dihasilkan jelas dan tidak pecah. Ukuran ini sering dimanfaatkan untuk mencetak foto yang ingin di pajang di bingkai. Ukuran sedang yang ditaruh di bingkai, bisa dipasang di kamar tidur Anda.

4. Ukuran foto 5R
Nah, pastinya ukuran ini lebih besar dari 4R. Dengan ukuran 12 x 17 cm dan 5 x 7 inci mengharuskan Anda memiliki sebuah foto yang minimal berkapasitas 1500 x 2102 pixel. Foto ukuran ini paling sering dipilih sebagai cinderamata dalam suatu lembaga, kenang-kenangan kelulusan, kado pernikahan, kado ulang tahun, foto keluarga, dan lain sebagainya. Ukuran 5R pasti bisa menghiasi dinding Anda dengan lebih jelas.

5. Ukuran 10 R
Ukuran terakhir yang paling sering digunakan adalah 10 R. Ukuran setara dengan 25 x 38 cm atau 10 x 12 inci ini adalah pilihan yang paling besar dari ukuran foto sebelumnya. Fungsinya pun lebih terlihat terutama jika sedang masuk ke sebuah rumah, gedung, sekolah, atau sejenisnya.

Dengan minimal ukuran 3000 x 36002 pixel Anda bisa mendapatkan hasil foto yang sangat nyata. Selain untuk foto ukuran 10 R juga dipakai untuk memajang sebuah lukisan. Foto bersejarah, foto penting, foto momen indah, dan lain sebagainya bisa dicetak dengan ukuran ini. 


Perlu Anda ketahui bahwa ukuran foto yang lain juga diaplikasikan namun beberapa ukuran yang kami jabarkan diatas adalah ukuran paling fenomenal dan tepat digunakan untuk berbagai momen. Apakah hasil foto yang bagus hanya bisa didapatkan melalui kamera yang canggih dan mahal?.

Jawabannya belum tentu, seluruh hasil gambar selain dipengaruhi oleh kualitas kamera ternyata juga dipengaruhi oleh ketepatan mengambil gambar. Jika bisa caranya, mengambil foto dengan kamera handphone pun bisa mendapatkan hasil yang baik. Lalu adakah cara lain untuk mencetak foto dengan mudah?

Jenis Kertas Foto yang Tepat untuk Dipilih!
Jenis Kertas Foto yang Tepat untuk Dipilih!

Karena sudah tidak membutuhkan tembaga lagi maka sekarang untuk mengambil gambar yang diperlukan adalah sebuah kertas, terdapat berbagai macam kertas yang bisa Anda gunakan untuk mencetak sebuah foto. Ternyata macam dari kertas mampu mempengaruhi kualitas foto yang akan didapatkan.

Selain kertas tinta dan alat pencetak juga sangat berpengaruh dengan hasil akhirnya. Meskipun sudah tidak asing bagi semua orang tapi banyak pula yang masih belum mengenal macam-macam kertas foto. Beberapa diantaranya adalah:

1. Glossy
Dari namanya mungkin Anda sudah bisa menebak bahwa jenis kertas foto yang satu ini adalah mengkilap. Jika Anda mencetak foto menggunakan kertas ini, Anda akan mendapatkan kualitas gambar yang tajam serta tidak mudah luntur. Kualitas foto juga terlihat lebih hidup ketika menggunakan kertas glossy.

Kelebihan yang akan didapatkan ketika menggunakan kertas glossy adalah hasilnya terlihat bertekstur namun kelemahannya dalam jangka waktu yang lama kertas ini cenderung akan menempel pada kaca ketika di bingkai, ketika terkena sidik jari juga sensitif, sehingga harus dijaga dan tidak diletakkan di tempat yang lembab.

2. Metallic
Selain glossy, ada pula kertas yang bisa bertahan lebih lama, hasilnya mengkilap, dan terkesan seperti logam. Jika momen yang ingin Anda abadikan adalah momen bersejarah seperti pernikahan, acara perusahaan, liburan keluarga, dan sejenisnya maka sangat disarankan untuk memilih jenis ini karena kualitasnya lebih baik dan tahan lama. Selain itu jenis Metallic mampu memberikan kesan yang elegan baik dari segi tampilan maupun dari segi warna. 

3. Matte
Kertas foto selanjutnya dikenal dengan nama Matte, tekstur nya lebih halus, tidak mengkilat, tidak menimbulkan sidik jari, dan tekstur cetaknya terlihat rapi. Beberapa fotografer profesional memilih kertas ini sebagai langkah akhir karena kualitasnya yang baik.

Selain itu kertas Matte sangat mendukung ketika ingin membuat foto klasik berwarna hitam putih. Jika Anda memiliki ketertarikan dalam dunia fotografer jenis kertas Matte adalah pilihan terbaik Anda.

4. Luster
Nah, jenis kertas foto terakhir yang bisa Anda pilih adalah Luster. Kertas yang satu ini memiliki tekstur yang berkilau seperti mutiara sehingga sangat tepat jika Anda pilih sebagai hasil akhir dari foto yang akan di pajang di dinding.

Ketika disentuh Luster tidak meninggalkan sidik jari dan tidak terkesan silau. Ukuran foto yang besar disarankan untuk memakai kertas ini.

Tips Merubah Ukuran Foto dengan Aplikasi
Tips Merubah Ukuran Foto dengan Aplikasi

Pertama Anda harus mengubah ukuran foto dibantu dengan beberapa alat bantu yang tersedia di internet. Aplikasi edit foto sekarang sudah banyak sekali macamnya, namun tidak semuanya bisa diaplikasikan dengan mudah.

Karena itu, kami akan memberi sebuah tips untuk Anda agar bisa mengedit sendiri foto yang hendak dicetak. Beberapa aplikasi yang kami rekomendasikan agar Anda bisa mengedit foto dengan mudah adalah:

1. Menggunakan Paint
Apa itu Paint? Ini adalah salah satu aplikasi edit foto yang bisa Anda download di internet. Jika sudah download di laptop Anda maka langkah yang harus Anda lakukan agar bisa mendapatkan ukuran yang diinginkan adalah:

  1. Pertama siapkan gambar yang hendak Anda edit, perhatikan pula pixel nya apakah sudah memenuhi ukuran foto yang Anda inginkan atau belum.
  2. Pilih “menu”, kemudian “ubah ukuran”.
  3. Pilih “presentase” atau “pixel” untuk menyesuaikan ukuran
  4. Atur bagian checbox kemudian “pertahankan rasio aspek” yang berfungsi untuk mengubah ukuran panjang dan juga lebar. Sehingga foto tidak terkesan ditarik atau dikecilkan karena otomatis menyesuaikan
  5. Klik ok jika sudah menyesuaikan ukuran kemudian pilih menu “save”
  6. Foto siap untuk dicetak sesuai ukuran foto Anda

2. Menggunakan aplikasi Resize Photo
Mengedit ukuran foto dengan aplikasi ini bisa Anda lakukan setelah mendowload aplikasinya di smartphone Anda. Namun fungsi dari aplikasi ini hanyalah untuk memperkecil ukuran foto yang terlalu besar.

Aplikasi ini dinaungi oleh developer GetProf sehingga fungsinya hanya untuk memperkecil ukuran pixel. Meskipun demikian hasil yang didapatkan dari editor satu ini cukup menakjubkan, Anda bisa langsung membagikan hasilnya dengan mencetak atau bisa juga sekedar membagikan hasil nya di media sosial.

3. Adobe Photoshop Express
Nama editor yang satu ini pasti sudah tidak asing di telinga Anda. Aplikasi ini lebih banyak digunakan oleh fotografer karena cara mengubah ukurannya yang cukup mudah serta ukuran aplikasinya tidak terlalu besar. Cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan membuka aplikasi, memasukkan foto yang hendak diubah ukurannya, pilih resize tools, kemudian ubah ukuran sesuai yang Anda inginkan.

4. Resizer Me
Hampir sama dengan Resize Photo, bagi Anda para pemula bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mengubah ukuran foto, selain mengubah ukuran editor yang satu ini juga bisa digunakan untuk mengubah rotasi dan memotong foto. Aplikasi ini juga banyak digunakan para editor dan Anda bisa mencobanya juga!

5. Photo Editor
Masih dengan aplikasi smartphone, aplikasi Photo editor juga berfungsi untuk mengedit sebuah ukuran foto yang besar menjadi kecil dan sebaliknya. Pengaplikasian nya hampir sama dengan Adobe Photoshop Express namun kapasitas penyimpanan aplikasinya sedikit berbeda. 

6. Image Size Photo Resizer
Anda juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengubah ukuran foto, aplikasi Image Size Photo Resizer ini juga hanya berfungsi untuk mengecilkan suatu ukuran foto. Biasanya ada beberapa foto yang diambil dari kamera kemudian dimasukkan kedalam handphone tidak bisa dibuka karena terlalu besar ukurannya. Nah, melalui aplikasi ini Anda bisa membuka segala ukuran foto dengan mudah.

7. Reduce Photo Size
Ukuran foto yang terlalu besar, lebar yang tidak sesuai, dan berbagai masalah lainnya bisa diedit dengan reduce photo size. Cara untuk mengubah ukuran sangatlah mudah seperti halnya merubah di aplikasi edit foto yang lain. Selain itu aplikasi ini terhubung dengan aplikasi facebook, sehingga setelah mengedit Anda bisa otomatis membagikan hasilnya di facebook.

8. Compress Image Size In KB & MB
Rekomendasi terakhir adalah compress image Size in KB & MB. Anda bisa mengubah ukuran foto melalui aplikasi ini dengan memasukkan foto yang dikehendaki, aplikasi ini berfungsi untuk mengompres sebuah foto yang memiliki kapasitas besar, foto yang terlalu besar tidak bisa dibuka melalui Handphone dan ini adalah salah satu caranya.

Sebenarnya masih banyak jenis aplikasi yang dipasang di komputer ataupun aplikasi yang dipasang di Handphone, namun menurut versi kami Itulah pilihan terbaik dan paling mudah untuk diaplikasikan.

Mungkin cukup itu beberapa informasi yang dapat kami sampaikan seputar mengenai sejarah foto, pengertian foto, jenis kertas foto, ukuran foto, dan aplikasi untuk mengubah ukuran foto. Dengan itu Anda bisa lebih mudah untuk mengaplikasikan berbagai desain foto kapanpun itu. Semoga Anda terbantu dengan artikel ini, selamat mencoba!
Anda mungkin tertarik artikel ini :

Terima kasih telah membaca artikel kami yang berjudul: Macam Macam Ukuran Foto yang Sering Digunakan, jangan lupa + IKUTI website kami dan silahkan bagikan artikel ini jika menurut Anda bermanfaat. Simak artikel kami lainnya di Google News.

Posting Komentar

Cara Berkomentar bagi yang tidak memiliki blog:
1. Klik select profile --> pilih "Name/URL".
2. Isi nama Anda dan isi dengan alamat facebook Anda.
3. Klik "Lanjutkan".
4. Ketik komentar Anda.
5. Klik "Publish".
6. Centang "CAPTCHA" yang menyatakan bahwa Anda bukan robot.
7. Klik "Publish".
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.